RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
( RPP )
Sekolah : SMP
Mata Pelajaran : IPA Terpadu
Kelas /
Semester : VII/ I
Topik : Klasifikasi Makhluk Hidup
Sub topik : Klasifikasi Mikroskopis dan
Jamur
Alokasi
waktu : 2 JP
A. Kompetensi Inti
KI.1.
Menghargai
dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
KI.2.
Menghargai
dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
KI.3.
Memahami
pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin
tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan
kejadian tampak mata.
KI.4.
Mencoba,
mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai,
memodifikasi, dan membuat) dan ranah
abstrak (menulis, membaca, menghitung,
menggambar, dan mengarang) sesuai
dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber
lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. Kompetensi Dasar
1.1.
Mengagumi keteraturan dan
kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi, kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan
serta mewujudkannya dalam pengamalan ajaran agama yang dianutnya.
2.1
Menunjukkan
perilaku ilmiah (memiliki sikap peduli lingkungan dan tanggungjawab) dalam
aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan
percobaan dan berdiskusi
2.1.
Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas
sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan
hasil percobaan.
3.3.
Memahami prosedur pengklasifikasian
makluk hidup dan benda-benda tak hidup sebagai bagian kerja ilmiah, serta mengklasikan
berbagai makluk hidup dan benda-benda tak hidup berdasarkan ciri yang diamati
4.3
Mengumpulkan data dan melakukan klasifikasi
terhadap benda-benda, tumbuhan,dan hewan yang ada
disekitar lingkungan.
C. Indikator
1.1.1
Bersyukur
atas nikmat dan karunia Tuhan Yang Maha
Esa.
2.1.1
Memiliki sikap peduli lingkungan dan tanggungjawab dalam aktivitas sehari-hari
sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan percobaan dan berdiskusi
2.2.1
Bekerja sama secara kelompok dalam membuat tugas dan melaporkan hasilnya.
2.2.2
Menghargai pendapat teman ketika kerja kelompok
dalam melakukan percobaan dan melaporkan hasilnya
3.3.1
Menjelaskan
tentang kelompok makhluk hidup yang berukuran kecil beserta jenis-jenisnya yang terdapat di
dalam lingkungan (sains)
3.3.2
Menyebutkan alat teknologi yang dikembangkan untuk mengamati
makhluk hidup yang berukuran kecil (teknologi)
3.3.3
Menjelaskan contoh
kegiatan manusia yang menggunakan teknologi dengan memanfaatkan bakteri
(masyarakat)
3.3.4
Menganalisis pengaruh
bakteri dalam lingkungan yang bermanfaat bagi kehidupan manusia (lingkungan)
3.3.5
Menjelaskan hubungan
sains, teknologi, lingkungan dan
masyarakat dalam pemanfaatan bakteri.
4.3.1
Membuat
produk yang memanfaatkan bakteri/jamur yang bermanfaat untuk masyarakat
4.3.2
Menyajikan laporan tentang hasil pengamatan mikroorganisme dan mencari hubungan penggunaan bakteri/jamur
dalam bidang teknologi, lingkungan dan masyarakat.
D. Tujuan Pembelajaran
1.
Melalui gambar, siswa dapat
mengamati dan memahami tentang kelompok
mikroorganisme beserta jenis-jenisnya yang terdapat
didalam lingkungan dengan cermat.
2.
Melalui tanya jawab, siswa
dapat menyebutkan alat
teknologi yang digunakan untuk mengamati makhluk hidup yang berukuran kecil dengan tepat
3.
Melalui video, siswa
dapat menjelaskan contoh kegiatan manusia yang
menggunakan teknologi dengan memanfaatkan bakteri/jamur minimal dua contoh.
4.
Melalui video, siswa
dapat menganalisis pengaruh bakteri dalam lingkungan yang bermanfaat bagi
kehidupan manusia
5.
Melalui diagram SETS, siswa dapat membuat hubungan sains, teknologi, lingkungan dan masyarakat dalam
pemanfaatan bakteri.
6.
Melalui kegiatan
praktikum, siswa dapat membuat produk yang memanfaatkan bakteri/jamur yang bermanfaat untuk masyarakat dengan
baik
7.
Melalui kegiatan diskusi
kelompok, siswa dapat menyajikan laporan tentang hasil pengamatan mikroorganisme
dan mencari hubungan penggunaan jamur dalam bidang teknologi, lingkungan dan
masyarakat dengan tepat.
E. Materi Pembelajaran
1.
Sains
Monera adalah makhluk hidup
yang terdiri atas satu sel (unisel), tidak memiliki membran inti
sel (prokariotik), memiliki nukleoid dan belum memiliki organel bermembran. Protista merupakan makhluk hidup yang memiliki membran inti (eukariotik) dan bersel tunggal.
Jamur (Fungi) tidak berklorofil, berspora, tidak mempunyai akar, batang dan
daun, hidup di tempat yang lembab, bersifat saprofit dan parasit. (buku siswa kurikulum
2013 hal 57-65).
2.
Teknologi
Mikroskop
adalah salah satu alat teknologi yang dapat
digunakan untuk melihat mikroorganisme yang tidak dapat dilihat oleh mata
telanjang. Bagian-bagian mikroskop terdiri dari lensa okuler, lensa objektif, diagfragma, tabung mikroskop, meja preparat, penjepit objek, lengan mikroskop,
pemutar halus, pemutar kasar, kondensor, dan kaki mikroskop
Bakteri atau jamur dapat diolah dalam bidang teknologi pangan ataupun
kesehatan dengan bantuan teknologi. Misalnya seperti bakteri Saccharomyces cereviceae (pembuatan roti),
Lactobacillus sp. (pembuatan susu, yoghurt dan keju), Acetobacter xylinum (pembuatan nata de
coco), Streptococcus griceus (antibiotik), pembuatan insulin
dan obat-obatan lainnya (buku guru
kurikulum 2013 hal 75-83)
3.
Masyarakat
Bakteri memiliki peran yang
dapat bermanfaat dan juga merugikan masyarakat. Sebagai contoh, bakteri Saccharomyces yang dapat dimanfaatkan
untuk mengubah air cuka menjadi alkohol. Namun, apabila
alkohol dikonsumsi dalam jumlah banyak maka dapat berdampak pada kehidupan
sosial masyarakatnya seperti banyak terjadi kejahatan dan kekerasan (http://id.wikipedia.org/wiki/Bakteri)
4. Lingkungan
Bakteri juga memiliki pengaruh dalam lingkungan
seperti bakteri saprofit, bakteri
kemolitotrof, bakteri metanogen, bakteri nitrifikasi. Dalam bidang pertanian, nitrifikasi sangat
menguntungkan karena menghasilkan senyawa nitrat yang diperlukan oleh tanaman. Namun,
N2O yang dihasilkan pada reaksi denitrifikasi dapat menyebabkan
terjadinya hujan asam dan rusaknya ozon. (http://id.wikipedia.org/wiki/Bakteri)
Keterkaitan antar unsur SETS dalam tema klasifikasi mikroskopis dan jamur |
F. Metode Pembelajaran
1.
Pendekatan : Scientific bervisi SETS
2. Metode : Diskusi, Eksperimen
3.
Model Pembelajaran : Project
Based Learning
G. Langkah-Langkah Pembelajaran
Kegiatan
|
Langkah-langkah Model Project
BL
|
Deskripsi kegiatan
|
Alokasi waktu
|
Pendahuluan
|
Penentuan Masalah
|
- Guru memberi salam pada siswa
- Siswa memimpin doa sebelum proses pembelajaran
dimulai
-
Guru mendata kehadiran siswa
- Guru memberikan ice breaking kepada siswa dengan
megajak siswa untuk melakukan gerakan “zero five ten”
-
Apersepsi :
· Guru mengulas tentang
materi sebelumnya yaitu tentang bentuk-bentuk bakteri
·
Guru memberikan
pertanyaan:
“Bagaimana peranan mikroorganisme tersebut dalam bidang teknologi,
lingkungan dan masyarakat?” (menanya)
· Guru memperlihatkan gambar
tempe, roti, keju, yoghurt, dll (mengamati)
·
Guru menyuruh siswa untuk
membuat pertanyaan sesuai dengan gambar-gambar yang diperlihatkan (menanya)
- Motivasi:
· “Pernahkah kalian memakan
makanan tersebut?” (menanya)
· Mengapa kacang kedelai bisa berubah menjadi tempe?” (menanya)
· Guru memberikan
pertanyaan “Tahukah kalian bahwa produk-produk makanan tersebut dibuat dengan
bantuan mikroorganisme?”
· Guru menayangkan salah satu proses pembuatan makanan tersebut yaitu
pembuatan tempe
-
Guru menyampaikan tujuan
pembelajaran
|
10 menit
|
Kegiatan Inti
|
Menyusun
Perencanaan Proyek
|
- Guru menjelaskan salah satu contoh kegiatan manusia yang memanfaatkan
bakteri (misalnya pembuatan roti, tape, keju, nata de coco, dll) (mengolah informasi)
- Siswa dibimbing oleh guru untuk duduk secara berkelompok sesuai dengan
kelompok yang sudah dibagi pada pertemuan sebelumnya (mencoba)
- Siswa mencermati lembar kerja siswa pembuatan tape yang dibagikan oleh
guru (mengamati, menalar)
- Siswa dibimbing oleh guru membuat tape secara berkelompok (mencoba)
|
60 menit
|
Menyusun Jadwal
|
-
Siswa dibimbing oleh guru untuk menentukan waktu
pengamatan dalam proses pemeraman tape sekitar 3 hari kedepan (mencoba, menalar)
|
||
Menyelesaikan proyek dan Monitoring
|
- Siswa
melakukan pengamatan sebelum diberi ragi dan akan melakukan pengamatan
kembali dalam waktu 3 hari (mencoba, mengamati)
- Siswa mengisi
hasil pengamatan pada tabel pengamatan sebelum diberi ragi (mencoba, menalar)
- Guru
memonitor proses pengamatan (mencoba, mengamati)
|
||
Penyusunan laporan
dan presentasi
|
- Siswa mempresentasikan hasil diskusi didepan kelas (mengkomunikasikan)
|
||
Evaluasi Pengalaman
|
- Guru memberikan artikel tentang isu-isu yang terjadi di masyarakat
yang berhubugan dengan peranan bakteri yang menyebabkan penyakit
- Siswa maju kedepan untuk meceritakan isi artikel tersebut (mengolah
informasi, mengkomunikasikan)
- Siswa melihat video tentang biogas dan kompos yang ditampilkan oleh
guru (mengamati)
- Siswa memberikan pendapat/pertanyaan tentang video tersebut.
(bertanya, mengolah informasi)
- Siswa membuat kesimpulan dengan membuat diagram SETS tentang hubungan mikroorganisme dalam
bidang teknologi, lingkungan dan masyarakat (mengolah
informasi)
|
||
Penutup
|
-
Siswa dan guru mereview hasil kegiatan pembelajaran
-
Siswa
membuat refleksi tentang apa yang telah dipelajari dengan menuliskannya pada
selembar kertas yang diberikan oleh guru.
-
Siswa
mendapat tugas untuk menyelesaikan membuat laporan tentang percobaan tape
-
Guru
mengucapkan salam untuk mengakhiri proses pembelajaran
|
10 menit
|
H. Media dan Sumber Pembelajaran
1.
Media
a)
Laptop dan LCD
b)
Alat percobaan
pembuatan tape seperti beras ketan, ragi, daun dll
c)
Gambar-gambar teknologi
pangan
d)
Video pembuatan tempe,
insulin, biogas dan kompos
2.
Sumber Belajar
a)
Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan. 2013. Buku Siswa Ilmu
Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Puskurbuk, Balitbang.
b)
Kementrian Pendidikan
dan Kebudayaan. 2013. Buku Guru Ilmu
Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Puskurbuk, Balitbang.
I. Penilaian
Teknik
Penilaian dan Bentuk Instrumen
No.
|
Teknik
|
Bentuk
Instrumen
|
1
|
Pengamatan Sikap Spiritual
|
Lembar
pengamatan sikap spiritual
|
2
|
Pengamatan Sikap Ilmiah
|
Lembar
pengamatan sikap ilmiah
|
3
|
Tes Tulis
|
Lembar Soal
|
4
|
Keterampilan
|
Lembar penilaian laporan
Lembar penilaian produk
|
............. , ..................
Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru
Mata Pelajaran,
........................ Ratna Prasetyowati
1 komentar:
If you're trying to lose weight then you certainly have to jump on this brand new tailor-made keto meal plan.
To create this service, licenced nutritionists, personal trainers, and chefs have united to produce keto meal plans that are powerful, suitable, money-efficient, and satisfying.
Since their first launch in January 2019, 1000's of individuals have already transformed their body and well-being with the benefits a professional keto meal plan can provide.
Speaking of benefits; clicking this link, you'll discover 8 scientifically-confirmed ones offered by the keto meal plan.
Posting Komentar